5 Game Android Terbaik di Tahun 2021

 Tak ingin kalah dari yang lainnya, industri game mobile juga melesat cukup pesat sama seperti industri game PC dan konsol. Selain karena teknologi yang makin maju, hal tersebut juga didukung lewat fakta bahwa “mesin gaming” untuk platform mobile seperti smartphone dan tablet kini telah dibekali dengan spesifikasi mumpuni.


Dengan begitu, developer akhirnya bisa membuat game dalam kualitas melebihi batasan-batasan sebelumnya. Di samping iOS, salah satu platform mobile terbesar adalah Android dan berikut jajaran game Android terbaik 2021.


1. Call of Duty Mobile


Mudah untuk memasukkan Call of Duty Mobile ke dalam daftar ini mengingat kualitasnya yang tidak perlu diragukan lagi. CODM berhasil mentranslasikan elemen gameplay yang menyenangkan dari seri COD ke dalam format mobile dengan sangat baik.

Di samping mode PvP biasa, ini juga hadir dengan mode battle-royale yang mempertemukan 100 pemain sekaligus. Ini bisa diunduh secara gratis dan rutin mengadakan event yang menarik untuk terus diikuti.



2. Genshin Impact


Selanjutnya adalah game fenomenal yaitu Genshin Impact. Game action-RPG dengan mekanisme gacha ini mendapat banyak pujian karena visualnya yang luar biasa dan mekanisme gameplay-nya yang menyenangkan.

Di samping itu, dunia terbuka yang ditawarkan Genshin Impact juga sangat luas dan karenanya ini jadi terasa tidak ‘terbatas’ jika dibandingkan game lainnya. Sama seperti CODM, Genshin Impact tersedia untuk dimainkan secara gratis.



3. Minecraft

Minecraft merupakan tipe game menakjubkan yang bisa dinikmati oleh semua kalangan umur. Game ini menempatkan pemain di dunia luas tak terbatas di mana pemain bisa melakukan apapun yang mereka mau termasuk membangun sesuatu dan memukuli musuh.


Game ini juga punya mode survival yang lebih sulit, di samping mode kreatif untuk yang hanya ingin sekadar bersenang-senang. Minecraft berbayar namun pemain bisa bermain bersama pemain lain yang bermain di PC dan konsol.



4. Pokemon GO

Pokemon GO meledak ketika dirilis pada tahun 2016 dan sejak saat itu, popularitasnya tidak pernah benar-benar mengalami penurunan drastis. Game yang satu ini merupakan game AR (Augmented Reality) di mana pemain melakukan segala aktivitas termasuk menangkap Pokemon secara langsung di dunia nyata. Tak lupa, Niantic selaku developer juga terus memperbarui konten dari Pokemon GO baik dengan memberi fitur baru seperi mode kamera AR hingga jajaran Pokemon baru untuk diburu.


5. Legends of Runeterra

Jadi salah satu game teranyar di daftar ini, Legends of Runeterra merupakan game kartu digital dengan gameplay mirip seperti Hearthstone. Pada game ini, pemain mengoleksi kartu dan hero, lalu membangun dek dari kartu dan hero tersebut. Ada 24 hero untuk dipilih dan segudang kartu untuk dimasukkan kedalam dek.

Pemain tentunya bisa melawan pemain lain untuk saling uji dek mana dan strategi siapa yang terbaik. Game yang berlatar di semesta Leagus of Legends ini bisa diunduh secara cuma-cuma.


1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.